Sumber: Pinterest |
Betapa menuntut ilmu itu sangat besar keutamaannya karena ibadah yang tidak disertai dengan ilmu akan tertolak. Seseorang yang menuntut ilmu karena Allah SWT, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni. Barangsiapa berpindah untuk mencari ilmu, maka Allah akan mengampuni dosanya yang telah lalu sebelum kaki melangkah. Bahkan keutamaan menuntut ilmu ini 1 jam saja lebih baik daripada Qiyamul Lail semalaman. Masyaallah betapa Allah sangat memuliakan orang yang menuntut ilmu.
Menuntut ilmu ini juga tidak terbatas waktu, mulai dari buaian sampai liang lahat. Dalam menuntut ilmu, semakin kita mendalami ilmu, maka akan semakin membuat kita merasa bodoh karena masih banyaknya ilmu yang belum kita ketahui. Betapa luasnya ilmu Allah dan hanya sedikit saja yang kita ketahui dengan izin Allah, maka tidaklah pantas kita sombong dengan ilmu yang kita miliki.
Baca Juga: Komitmen dalam Belajar
Barangsiapa mengajarkan ilmu, maka pahalanya sama dengan orang yang kita ajari, karena dia mengamalkan ilmu yang kita ajarkan, sehingga pahalanya insyaallah akan terus mengalir ke kita dan tidak akan berkurang sedikitpun.
Bila engkau ingin meraih dunia, harus pakai ilmu. Ingin meraih akherat pun harus dengan ilmu, dan untuk meraih keduanya juga harus dengan ilmu, karena amal tanpa ilmu akan tertolak.
Keutamaan selanjutnya adalah Malaikat membentangkan sayapnya kepada para penuntut ilmu, karena Allah ridho dengan apa yang dituntutnya. Maka jadilah orang yang:
1) menuntut ilmu
2) mendengarkan ilmu
3) mengajarkan ilmu
4) mencintai ilmu, ulama
Sekian.
Wallahu a'lam bishawab
Semoga kita termasuk golongan orang yang senantiasa mencintai ilmu, menuntut ilmu dan mengajarkan ilmu Aamiin.
Materi ini disarikan dari materi kajian pagi MQ FM 92,3 pada Kamis, 29 Januari 2015 dengan narasumer Ustadz Abdul Wahab.
Comments
Post a Comment